InformasiTeraktual
  • Beranda
  • Daerah
  • Nasional
  • Catatan Media
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Nasional
  • Catatan Media
No Result
View All Result
InformasiTeraktual
No Result
View All Result
Home Nasional

Gelar Donor Darah, Mabes Polri Bantu PMI Penuhi Kebutuhan Darah di Jakarta

Admin Pilarberita by Admin Pilarberita
12 Juni 2021
in Nasional
0
Gelar Donor Darah, Mabes Polri Bantu PMI Penuhi Kebutuhan Darah di Jakarta
0
SHARES
5
VIEWS

Kepolisian Republik Indonesia (Polri) bersama PMI Provinsi DKI Jakarta menggelar kegiatan bakti kemanusiaan donor darah dalam rangka HUT ke 75 Bayangkara dan mendukung hari donor darah sedunia.

Peserta donor melibatkan anggota Polri dan Bhayangkari di lingkungan Mabes Polri dengan target sebanyak 350 peserta. Hasilnya sebanyak 256 pendonor diterma dari 320 yang mendaftar. Kegiatan dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Ketua Bidang Anggota dan Relawan Pengurus PMI Provinsi DKI Jakarta, Andi Angger Sutawijaya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polri atas pelaksanaan bakti kemanusiaan donor darah.

“Atas nama warga Jakarta dan Pengurus PMI DKI Jakarta ingin berterimakasih kepada Mabes Polri, karena dengan kegiatan ini dapat membantu ketersedian darah bagi warga Jakarta yang membutuhkan,” ungkapnya, Jumat (11/.6/2021)

Dikatakan Angger, pada masa pandemi Covid-19 kebutuhan darah warga Jakarta tidak pernah berkurang, justru minat berdonor jauh berkurang dan dengan acara seperti ini diyakini dapat membantu dan mencukupi ketersediaan darah di Jakarta.

“Dengan begitu dapat tetap tenang dan merasa nyaman ketika membutuhkan darah,” ujarnya didampingi Anggota Pengurus PMi DKI Jakarta, Bayu Herdayana Suryadireja.

Kesempatan yang sama, Angger mengatakan, kegiatan bakti kemanusiaan donor darah Polri ini juga menjadi rangkaian dalam peringatan hari donor darah sedunia dan PMI DKI Jakarta menargetkan 22 ribu kantong darah sepanjang bulan Juni 2021.

“Kami mengajak segenap pihak, seluruh warga Jakarta, komunitas, instansi pemerintahan atau pun organisasi kemasyarakatan berkolaborasi dengan PMI untuk berdonor darah,” ajaknya.

Angger memastikan bahwa donor darah di unit-unit donor darah di PMI DKI Jakarta baik di provinsi maupun di tingkat kota aman, karena senantiasa menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat.

Kepala Pusat Kedoteran dan Kesehatan (Kapusdokes) Mabes Polri, Brigjen Rusdianto mengatakan, kegiatan donor darah dalam rangka HUT Bhayangkara ke-75 juga dilaksanakan di 34 Polda di seluruh Indonesia.

“Disadari masa pandemi ini, masyarakat yang berdonor darah menurun, sedangkan kebutuhan darah tidak pernah berkurang,” kata Rusdianto.

Menurut dia, Polri rutin mengadakan donor darah dalam setiap kegiatan satuan kerja Polri. Tujuannya membantu memenuhi kebutuhan darah masyarakat melalui PMI.

“Tentunya protokol kesehatan cukup ketat kita terapkan untuk memastikan pendonor yang datang bebas Covid-19, semua harus tertib menggunakan masker dan menjaga jarak,” tuntas Rusdianto.

Sejumlah petinggi Polri dan Pengurus Bhayangkari Mabes Polri turut hadir dan berdonor darah dalam kegiatan bakti kemanusiaan tersebut, seperti antara lain, Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto dan Ketua Umum Bhayangkari Ny, Julianti Sigit Prabowo.

Admin Pilarberita

Admin Pilarberita

Related Posts

Operasi Patuh 2025 Segera Digelar Serentak di Seluruh Indonesia, Catat Tanggalnya
Nasional

Operasi Patuh 2025 Segera Digelar Serentak di Seluruh Indonesia, Catat Tanggalnya

11 Juli 2025
Pendaki Asal Brasil Jatuh di Gunung Rinjani, Tim SAR Lakukan Evakuasi Bertahap
Nasional

Pendaki Asal Brasil Jatuh di Gunung Rinjani, Tim SAR Lakukan Evakuasi Bertahap

25 Juni 2025
Pengemudi Ojol dan Kurir Paket Tuntut THR di Depan Kemenaker
Nasional

Pengemudi Ojol dan Kurir Paket Tuntut THR di Depan Kemenaker

18 Februari 2025
Next Post
Jelang HUT Bhayangkara ke-75, Personil Polres Pangkep bersihkan Masjid hingga Stadion

Jelang HUT Bhayangkara ke-75, Personil Polres Pangkep bersihkan Masjid hingga Stadion

Kapolda Riau Cek PPKM di Siak

Kapolda Riau Cek PPKM di Siak

Korlantas Polri Targetkan 452 Satpas Siap Layani Perpanjang SIM Pakai Aplikasi SINAR

Korlantas Polri Targetkan 452 Satpas Siap Layani Perpanjang SIM Pakai Aplikasi SINAR

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recommended

Kapolres Buton Utara Pantau Lokasi Pelaksanaan Vaksin di Pesisir.

Kapolres Buton Utara Pantau Lokasi Pelaksanaan Vaksin di Pesisir.

4 tahun ago
Masih banyak kinerja tak memuaskan, Polri siap bebenah diri

Masih banyak kinerja tak memuaskan, Polri siap bebenah diri

4 tahun ago
Kapolri Minta Ayo Pakai Masker dan Ayo Segera Vaksin Terus Digelorakan

Kapolri Minta Ayo Pakai Masker dan Ayo Segera Vaksin Terus Digelorakan

4 tahun ago
Kapolda : Ada Masalah dan Minta Bantuan Polisi Hubungi Call Center 110

Kapolda : Ada Masalah dan Minta Bantuan Polisi Hubungi Call Center 110

4 tahun ago

Categories

  • Beranda
  • Berita Daerah
  • Berita Nasional
  • Berita Politik
  • Catatan Media
  • Daerah
  • jaga negeri
  • Kamtibmas
  • Nasional
  • Pandemi
  • Para Ahli
  • Politik
  • Tak Berkategori
  • Trending no.1 Media Sosial.
  • Vaksinasi Covid-19

Topics

Anies Baswedan Arus Lalu Lintas Arus Mudik Bansos covid-19 DIVHUMAS DPR Gas Air Mata GWM Fatmawati Hari Juang Polri HUT Bhayangkara Indonesia jawa timur jokowi Kakorlantas kapolri Komjen Arif Wachyunadi Korlantas Polri KPK Lalu Lintas Lebaran 2025 Libur Nataru Moderasi Beragama Mudik Lebaran nadiem makarim Nataru 2024 Olimpiade Paris 2024 Operasi Lilin 2024 pdip Pendidikan PLN Polda Jatim Polda Metro Jaya Polisi Istimewa Politik polri PPKM Darurat Prabowo prabowo subianto Pramono Anung Prof Ngabalin Puncak Arus Mudik Rekayasa Lalu Lintas TNI-Polri Vaksinasi
No Result
View All Result

Highlights

Presiden Prabowo Tunaikan Ibadah Umrah di Tengah Agenda Kenegaraan di Arab Saudi

Peringatan Puncak Hari Bhayangkara ke-79 Digelar di Monas, Warga Diimbau Hindari Sejumlah Ruas Jalan

Prabowo Resmikan Groundbreaking Proyek Baterai EV Terbesar se-Asia di Karawang

Pendaki Asal Brasil Jatuh di Gunung Rinjani, Tim SAR Lakukan Evakuasi Bertahap

Edgnex Investasikan Rp37 Triliun untuk Bangun Pusat Data Skala Jumbo di Indonesia

Cadangan Batu Bara Indonesia Tersisa 50–60 Tahun, ESDM Dorong Eksplorasi Baru

Trending

Operasi Patuh 2025 Segera Digelar Serentak di Seluruh Indonesia, Catat Tanggalnya
Nasional

Operasi Patuh 2025 Segera Digelar Serentak di Seluruh Indonesia, Catat Tanggalnya

by christine natalia
11 Juli 2025
0

Pilarberita.com - Korps Lalu Lintas Kepolisian Republik Indonesia (Korlantas Polri) akan menggelar Operasi Patuh 2025 secara serentak di...

Pemerintah Perketat SOP Pendakian Gunung Rinjani Usai Insiden Turis Brasil Jatuh

Pemerintah Perketat SOP Pendakian Gunung Rinjani Usai Insiden Turis Brasil Jatuh

8 Juli 2025
Deepfake, Malware, dan Manipulasi: Wajah Baru Ancaman Keamanan di Era AI

Deepfake, Malware, dan Manipulasi: Wajah Baru Ancaman Keamanan di Era AI

4 Juli 2025
Presiden Prabowo Tunaikan Ibadah Umrah di Tengah Agenda Kenegaraan di Arab Saudi

Presiden Prabowo Tunaikan Ibadah Umrah di Tengah Agenda Kenegaraan di Arab Saudi

3 Juli 2025
Peringatan Puncak Hari Bhayangkara ke-79 Digelar di Monas, Warga Diimbau Hindari Sejumlah Ruas Jalan

Peringatan Puncak Hari Bhayangkara ke-79 Digelar di Monas, Warga Diimbau Hindari Sejumlah Ruas Jalan

1 Juli 2025
© Copyright Pilarberita Team All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Nasional
  • Catatan Media