InformasiTeraktual
  • Beranda
  • Daerah
  • Nasional
  • Catatan Media
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Nasional
  • Catatan Media
No Result
View All Result
InformasiTeraktual
No Result
View All Result
Home jaga negeri

Patroli Lebih Adaptif: Mobil Polri Diperkuat Sistem SILANCAR

christine natalia by christine natalia
11 Juni 2025
in jaga negeri
0
Korlantas Polri Perkenalkan SILANCAR di Indo Defence 2025 Expo & Forum

Korlantas Polri Perkenalkan SILANCAR di Indo Defence 2025 Expo & Forum

0
SHARES
6
VIEWS

Dalam rangka mendukung modernisasi sistem patroli kepolisian, Korlantas Polri akan ambil bagian dalam ajang Pameran Indo Defence 2025 Expo & Forum, yang berlangsung pada 11–14 Juni 2025 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta. Bersama PT Mayapada Auto Sempurna, Korlantas akan memperkenalkan SILANCAR — sebuah aplikasi digital revolusioner yang dirancang khusus untuk meningkatkan efektivitas, efisiensi, dan keselamatan dalam tugas patroli.

SILANCAR: Aplikasi Digital Terintegrasi untuk Patroli Modern

SILANCAR merupakan singkatan dari Sistem Interaksi Lalu Lintas Aman, Nyaman, Cepat, Adaptif, dan Responsif. Silancar yang dikembangkan oleh PT Qudo Buana Nawakara, menjadi jawaban atas tantangan operasional di lapangan, di mana proses pelaporan yang selama ini masih bergantung pada WhatsApp dan telepon sering kali menghambat kecepatan respons serta pencatatan data yang sistematis.

SILANCAR hadir untuk menyederhanakan sekaligus menguatkan seluruh proses kerja petugas patroli melalui lima fungsi utama:

Penugasan Patroli dan Pengawalan
Petugas menerima instruksi dan perintah patroli langsung melalui aplikasi, tanpa harus menunggu komunikasi manual yang rawan miskomunikasi.

Pelaporan Lapangan Terstruktur
Kejadian di lapangan dapat dilaporkan langsung melalui input teks, foto, suara atau video, yang tersimpan otomatis di sistem pusat untuk dokumentasi dan analisis.

Integrasi Dashcam Mobil Patroli
Kamera mobil terhubung langsung dengan aplikasi untuk merekam situasi secara visual, yang memperkuat bukti lapangan dalam bentuk data aktual.

Fitur Komunikasi
Fitur komunikasi internal antarpersonel dan grup berjalan secara simultan dan terenkripsi baik chat maupun call secara personal dan grup. Fitur ini membantu antara petugas dan operator berkomunikasi saat melakukan patroli.

Tombol SOS
Keselamatan petugas menjadi prioritas melalui fitur darurat yang dapat diaktifkan untuk meminta bantuan ketika personal menjalankan patroli dalam keadaan darurat.

Dengan sistem ini, seluruh aktivitas patroli terekam dan terdokumentasi secara digital, memungkinkan pimpinan untuk mengambil keputusan berbasis data yang akurat dan terkini.

Sinergi Teknologi, Keamanan, dan Keberlanjutan
SILANCAR kini telah efektif digunakan dalam kendaraan listrik MG yang digunakan oleh setiap induk PJR Korlantas Polri dalam patroli harian. Kolaborasi ini mencerminkan langkah nyata menuju keamanan yang berkelanjutan, berbasis teknologi hijau dan efisien.

Demonstrasi SILANCAR dalam gelaran Indo Defence 2025 akan diadakan pada:

📍 11–14 Juni 2025
📍 JIEXPO Kemayoran, Jakarta

Kehadiran SILANCAR di Indo Defence 2025 menjadi wujud nyata komitmen Korlantas Polri dalam membangun sistem patroli yang lebih cerdas, cepat, dan adaptif terhadap tantangan di lapangan. Melalui kolaborasi strategis dengan PT Mayapada Auto Sempurna, teknologi kini menjadi fondasi utama dalam menciptakan pelayanan kepolisian yang transparan, modern, dan berorientasi pada keselamatan publik maupun personel di lapangan.

Tags: Indo Defence 2025Korlantas PolriPT Qudo Buana NawakaraSILANCAR
christine natalia

christine natalia

Related Posts

Jalan Ditutup, Hidup Warga Tersendat, Macet Parah Tiap Hari di Stadion Singaperbangsa
jaga negeri

Jalan Ditutup, Hidup Warga Tersendat: Macet Parah Tiap Hari di Stadion Singaperbangsa

29 Januari 2026
Korlantas Polri Matangkan Operasi Ketupat 2026 untuk Pengamanan Mudik Lebaran
jaga negeri

Korlantas Polri Evaluasi Arus Mudik untuk Operasi Ketupat 2026

28 Januari 2026
Kakorlantas Polri Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Hadapi Arus Mudik Lebaran
jaga negeri

Kakorlantas Fokuskan Pengamanan Arus Mudik Lebaran 2026 di Jalur Trans Jawa

28 Januari 2026
Next Post
Kemendagri Siap Hadapi Gugatan Pemprov Aceh Terkait Status Empat Pulau yang Dialihkan ke Sumut

Kemendagri Siap Hadapi Gugatan Pemprov Aceh Terkait Status Empat Pulau yang Dialihkan ke Sumut

Presiden Prabowo Tegaskan Kenaikan Gaji Hakim untuk Perkuat Penegakan Hukum

Pengamat intelijen dan keamanan nasional Stepi Anrian

OPM Mulai Kehilangan Simpati dari Masyarakat Papua Usai Serang Gereja

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recommended

Mabes Polri Terima Laporan Tewasnya Ali Kalora

Mabes Polri Terima Laporan Tewasnya Ali Kalora

4 tahun ago
Dukung Pemerintah Tangani Pandemi dengan #PerketatDisiplinProkes

Dukung Pemerintah Tangani Pandemi dengan #PerketatDisiplinProkes

4 tahun ago
Professor Ngabalin, bersama Vice Presiden BUFS Korea Selatan Prof. Kwon, Sun-Hee, Ph . D

Prof Ngabalin Tekankan Posisi Indonesia sebagai Middle Power di Dunia Internasional

6 bulan ago
217 Ribu Personel Polri Amankan Operasi Lilin Nataru

217 Ribu Personel Polri Amankan Operasi Lilin Nataru

4 tahun ago

Categories

  • Beranda
  • Berita Daerah
  • Berita Nasional
  • Berita Politik
  • Catatan Media
  • Daerah
  • jaga negeri
  • Kamtibmas
  • Nasional
  • Pandemi
  • Para Ahli
  • Politik
  • Tak Berkategori
  • Trending no.1 Media Sosial.
  • Vaksinasi Covid-19

Topics

Anies Baswedan Arus Lalu Lintas Arus Mudik ASN Bansos covid-19 DIVHUMAS DPR Gas Air Mata GWM Fatmawati Hari Juang Polri HUT Bhayangkara Indonesia jawa timur jokowi Kakorlantas Kakorlantas Polri kapolri Komjen Arif Wachyunadi Korlantas Korlantas Polri KPK Lalu Lintas Libur Nataru Moderasi Beragama Mudik Lebaran nadiem makarim Operasi Lilin 2024 pdip Pendidikan Polda Jatim Polda Metro Jaya Politik polri PPKM Darurat Prabowo prabowo subianto Pramono Anung Prof Ngabalin Rekayasa Lalu Lintas sidoarjo TNI TNI-Polri Transjakarta Vaksinasi
No Result
View All Result

Highlights

Kakorlantas Fokuskan Pengamanan Arus Mudik Lebaran 2026 di Jalur Trans Jawa

Saksi Akui Setor Uang Tambahan untuk Perjalanan Dinas Pejabat Kemenaker

DPR Dorong Optimalisasi ETLE Digital untuk Keselamatan Pengguna Jalan

KAI Batalkan 38 Perjalanan Kereta Akibat Banjir di Sejumlah Lintasan

DPR Tetapkan Sembilan Prioritas Strategis pada Masa Sidang III 2025–2026

Ratusan Pemotor Lintasi Tol dari Bekasi ke Jakarta Utara Imbas Banjir

Trending

Jalan Ditutup, Hidup Warga Tersendat, Macet Parah Tiap Hari di Stadion Singaperbangsa
jaga negeri

Jalan Ditutup, Hidup Warga Tersendat: Macet Parah Tiap Hari di Stadion Singaperbangsa

by christine natalia
29 Januari 2026
0

Beginilah kondisi kemacetan setiap hari di sekitar Stadion Singaperbangsa Karawang. Sejak penutupan Jalan Soka oleh Pemda Karawang,...

Kapolres Sleman Jelaskan Dilema Penanganan Kasus Hogi Minaya

Kapolres Sleman Jelaskan Dilema Penanganan Kasus Hogi Minaya

29 Januari 2026
Korlantas Polri Matangkan Operasi Ketupat 2026 untuk Pengamanan Mudik Lebaran

Korlantas Polri Evaluasi Arus Mudik untuk Operasi Ketupat 2026

28 Januari 2026
Kakorlantas Polri Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Hadapi Arus Mudik Lebaran

Kakorlantas Fokuskan Pengamanan Arus Mudik Lebaran 2026 di Jalur Trans Jawa

28 Januari 2026
Saksi Akui Setor Uang Tambahan untuk Perjalanan Dinas Pejabat Kemenaker

Saksi Akui Setor Uang Tambahan untuk Perjalanan Dinas Pejabat Kemenaker

27 Januari 2026
© Copyright Pilarberita Team All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
  • Nasional
  • Catatan Media